Cara Membuat Blog Baru SANGAT MUDAH BAGI PEMULA


Apa itu Blog?

Blog adalah singkatan dari web log yaitu aplikasi web yang terdiri dari berbagai macam konten atau tulisan-tulisan yang bisa dipublikasikan pada halaman web tersebut.

Blog bisa berguna untuk mengasah kemampuan dalam bidang tulis menulis, menyimpan hasil tulisan ke dalam sebuah blog, berbagi pengalaman serta kemanfaatan bagi sesama, yang nantinya berimbas pada kesenangan pembaca untuk senantiasa berkunjung pada blog kita untuk menunggu kabar terbaru lainnya, karena telah merasakan kemanfatan yang telah kita buat.

Dalam dunia bisnis, Blog juga berguna untuk melebarkan sayap, mengembangkan usaha atau bisnis, promosi, menawarkan jasa hingga penjuru dunia, hanya melalui satu meja.

Dari sekian banyak kemanfaatan dan kemudharatan yang belum bisa tersampaikan dalam tulisan ini. Pada intinya, semua tergantung pada pemilik Blog tersebut. Akan diarahkan kemana dan untuk apa. Kita bebas memilih, dan pilihan bukanlah kebebasan.

Langsung saja pada pokok pembahasan yaitu CARA MEMBUAT BLOG.

Tapi sebelumnya, pastikan mempunyai akun gmail terlebih dahulu, lebih lanjut baca Cara Mudah Membuat Email

Bagi pemula seperti saya, membuat blog sangatlah mudah. 

  • Buka www.blogger.com atau telusuri blog pada browser dengan kata kunci blogger, pilih paling atas. Lalu setelah terbuka, klik buat blog baru 
  • Tulis judul pada kolom tersedia, sesuai dengan pembahasan apa yang nantinya akan kita buat, kemudian alamat blog (Contoh disini saya membuat judul Dunia Santri, dengan alamat blog duniadalamsantri.blogspot.com) kemudian pilih template/tema yang sesuai dan klik Buat Blog.  
     
  • Kemudian kita akan dihadapkan pada kotak dialog yang menyediakn domain dengan nama tertentu dan berbayar, bisa klik Telusuri untuk sekedar melihat nama domain barangkali ada yang cocok, atau langsung klik Lainkali untuk melanjutkan Blog gratisan

  • Sekarang kita sudah mempunyai Blog pribadi dengan nama dan tampilan yang kita pilih. Dan mulai mengasah kemampuan serta berbagi kemanfaatan untuk sesama. 
    Tampilan Blog Dalam untuk Posting

    Tampilan Blog Luar untuk Pengunjung/Pembaca
    Sekian tutorial sederhana tentang cara pembuatan blog baru bagi pemula, semoga bermanfaat. Terima Kasih.

1 Komentar untuk "Cara Membuat Blog Baru SANGAT MUDAH BAGI PEMULA"

  1. Ternyata bikin blog itu mudah dan banyak manfaatnya. Terimakasih buat infonya semoga sukses dan tetap semangat bikin artikel yang bermutu. Ijin untuk share artikelnya dan jangan lupa untuk kunjungan baliknya gan. trims.

    -codeflare-

    BalasHapus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel